Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Renungan : Larangan Mendukung Kedzaliman



Ditulis : Ustaz M. Nashihudin

📕 Allah Subhanahu wata'ala berfirman:

وَلَا تَرْكَنُوْۤا اِلَى  الَّذِيْنَ ظَلَمُوْا فَتَمَسَّكُمُ النَّارُ ۙ  وَمَا لَـكُمْ مِّنْ دُوْنِ اللّٰهِ مِنْ  اَوْلِيَآءَ ثُمَّ لَا تُنْصَرُوْنَ

"Dan janganlah kamu cenderung kepada orang yang zalim yang menyebabkan kamu disentuh api neraka, sedangkan kamu tidak mempunyai seorang penolong pun selain Allah, sehingga kamu tidak akan diberi pertolongan." (QS. Hud 11: Ayat 113)


Kedzaliman adalah kegelapan pada hari kiamat,  kemusyrikan adalah kedzaliman yang besar.


Dzalim berarti menempatkan sesuatu bukan pada tempatnya, lawanya adalah adil.


Allah tidak suka pada orang orang berbuat dzalim.


🔳Ada beberapa Ayat larangan untuk berbuat dzalim, antara lain.


1. DZALIM MEMILIH PEMIMPIN

"Wahai orang-orang yang beriman! Janganlah kamu menjadikan orang Yahudi dan Nasrani sebagai pemimpin(mu);  mereka satu sama lain saling melindungi. Barang siapa di antara kamu yang menjadikan mereka pemimpin, maka sesungguhnya dia termasuk golongan mereka. Sungguh,  Allah tidak memberi petunjuk kepada orang-orang yang zalim." (QS. Al-Ma'idah 5: Ayat 51)


2. DZALIM DALAM BERAGAMA

"Dan siapakah yang lebih zalim daripada orang yang mengada-adakan kebohongan terhadap Allah padahal dia diajak kepada (agama) Islam? Dan Allah tidak memberi petunjuk kepada orang-orang yang zalim." (QS. As-Saff 61: Ayat 7)


3. DZALIM DALAM REZEKI

"Wahai orang-orang yang beriman! Infakkanlah sebagian dari rezeki yang telah Kami berikan kepadamu sebelum datang hari ketika tidak ada lagi jual beli, tidak ada lagi persahabatan, dan tidak ada lagi syafaat. Orang-orang kafir itulah orang yang zalim." (QS. Al-Baqarah 2: Ayat 254)


4. DZALIM DALAM BERTEMAN

"Apabila engkau (Muhammad) melihat orang-orang memperolok-olokkan ayat-ayat Kami, maka tinggalkanlah mereka hingga mereka beralih ke pembicaraan lain. Dan jika syetan benar-benar menjadikan engkau lupa (akan larangan ini), setelah ingat kembali janganlah engkau duduk bersama orang-orang yang zalim." (QS. Al-An'am 6: Ayat 68)


5. DZALIM DALAM DIRI

"Tidak ada yang ditunggu mereka (orang kafir) selain datangnya para malaikat kepada mereka atau datangnya perintah Tuhanmu. Demikianlah yang telah diperbuat oleh orang orang (kafir) sebelum mereka.  Allah tidak menzalimi mereka,  justru merekalah yang (selalu) menzalimi diri mereka sendiri." (QS. An-Nahl 16: Ayat 33)


6. DZALIM TERHADAP AYAT ALLAH

"Siapakah yang lebih zalim daripada orang yang mengada-adakan kebohongan terhadap Allah atau yang mendustakan ayat-ayat-Nya? Mereka itu akan memperoleh bagian yang telah ditentukan dalam Kitab sampai datang para utusan (malaikat) Kami kepada mereka untuk mencabut nyawanya. Mereka (para malaikat) berkata, Manakah sembahan yang biasa kamu sembah selain Allah? Mereka (orang musyrik) menjawab, Semuanya telah lenyap dari kami. Dan mereka memberikan kesaksian terhadap diri mereka sendiri bahwa mereka adalah orang-orang kafir." (QS. Al-A'raf 7: Ayat 37)


Doa untuk Orang yang berbuat zalim

قَالَا رَبَّنَا ظَلَمْنَاۤ اَنْفُسَنَا وَاِنْ لَّمْ تَغْفِرْ لَـنَا وَتَرْحَمْنَا لَـنَكُوْنَنَّ مِنَ الْخٰسِرِيْنَ

"Keduanya berdoa, Ya Allah  Tuhan kami, kami telah menzalimi diri kami sendiri. Jika Engkau tidak mengampuni kami dan memberi rahmat kepada kami, niscaya kami termasuk orang-orang yang rugi." (QS. Al-A'raf 7: Ayat 23)


📕Rasulullah Shallalahu alaihi wassalam bersabda :

"Ada tiga orang yang doa tidak ditolak, langsung diijabah."

1. Doa orang tua untuk anaknya.

2. Doa orang terdzalimi

3. Doa pemimpin yang adil.


Para pendukung kedzaliman nantinya berakibat fatal, baik untuk diri maupun kelompoknya, akan membawa kerugian dunia akhirat. Dzalim berarti merestui  kemaksiatan dan kesesatan yang akan mendatangkan murka Allah.


نصرمن الله وفتح قريب


Maha benar Allah akan semua firmanNya.

📖📖📖📖📖

Jakarta, 2/5/2018

Posting Komentar untuk "Renungan : Larangan Mendukung Kedzaliman"